- Berikut Cara Follow Up Hasil Interview Kerja
- Berikut Beberapa Manfaat Perjalanan Dinas
- Berikut 5 Faktor Penghambat Pengambilan Keputusan
- Bagaimana Cara Mengeksekusi Ide Kreatif Untuk Bisnis?
- Berikut Tips Memulai Bisnis Bagi Pemula
- Apa Saja Kemampuan yang Harus Dimiliki Pengusaha?
- Berikut Tips Agar Bisnis Bertahan dari Pandemi
- Berikut 5 Cara Meyakinkan Klien Bisnis
- Berikut Tips Memulai Bisnis Kuliner Buat Pemula
- Berikut Bisnis Modal Kecil Buat Pemula
siker.id - Tindakan follow up sangat penting untuk setiap bisnis dan tanpa tindakan tersebut, bisnis yang dimiliki dapat tidak bertahan kembali. Pada awalnya, sebagian besar pebisnis saat ini beranggapan istilah follow up artinya hanya terkait dengan penjualan atau sales saja. Tetapi seiring berjalannya waktu, kini pebisnis sudah mulai paham bahwa tindakan follow up sangat penting dalam semua bidang bisnis yang dijalankan. Oleh sebab itu pebisnis perlu tahu tips melakukan follow up untuk keberlangsungan usaha yang sedang dijalankan. Berikut ulasannya!
Baca juga: Prospek Kerja Jurusan Bisnis Manajemen
Pastikan Jalur Komunikasi Tetap terbuka
Mintalah izin kepada client Anda untuk dapat berkomunikasi dengan mereka. Kemudian, kirimkan informasi dan saran yang bermanfaat berdasarkan kebutuhan dan minat mereka. Fokus pada informasi yang memiliki nilai tinggi seperti panduan, artikel, atau webinar pendidikan. Tahap ini adalah fase mengkonsolidasikan kepercayaan antara Anda dengan client.
Lakukan Penjualan Kedua
Berkomunikasi dengan client yang sudah pernah membeli produk atau layanan Anda mungkin tampak seperti membuang-buang waktu, tetapi sebenarnya itu merupakan kunci untuk penjualan di masa depan.
Berkomunikasi secara rutin dengan client akan membantu Anda memahami kebutuhan mereka dan memberi Anda ide tentang peningkatan produk. Dengan menciptakan hubungan yang harmonis, Anda memiliki kesempatan untuk menawarkan lebih banyak produk atau layanan kepada client.
Kirim Catatan Terima Kasih
Beberapa perusahaan mengirim catatan terima kasih melalui email, adapun yang mengirimnya dengan kartu ucapan. Apapun metode yang Anda gunakan, penting untuk mengucapkan terima kasih setelah melakukan penjualan.
Dengan melakukan hal ini, Anda akan memberikan pengalaman yang baik bagi client Anda. Pastikan juga catatan tersebut berisi detail kontak dan nama seseorang yang dapat dihubungi jika client memiliki masalah atau pertanyaan.
Minta Referensi
Umumnya, pelanggan yang merasa puas dan senang akan merujuk Anda kepada pelanggan lain. Ketika sebuah rekomendasi datang dari seseorang yang benar-benar menggunakan layanan Anda, maka produk atau layanan benar-benar memiliki kredibilitas dan kepercayaan ekstra.
Sekian artikel tentang tips melakukan follow up yang baik. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.
Baca juga: 4 Manfaat Testimoni Pelanggan untuk Bisnis
Komentar
- Berikut Cara Follow Up Hasil Interview Kerja
- Berikut Beberapa Manfaat Perjalanan Dinas
- Berikut 5 Faktor Penghambat Pengambilan Keputusan
- Bagaimana Cara Mengeksekusi Ide Kreatif Untuk Bisnis?
- Berikut Tips Memulai Bisnis Bagi Pemula
- Apa Saja Kemampuan yang Harus Dimiliki Pengusaha?
- Berikut Tips Agar Bisnis Bertahan dari Pandemi
- Berikut 5 Cara Meyakinkan Klien Bisnis
- Berikut Tips Memulai Bisnis Kuliner Buat Pemula
- Berikut Bisnis Modal Kecil Buat Pemula