Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Cara Tetap Produktif selama Bekerja Shift Malam
Siker.id | 18 May 2022 19:00


Bagikan ke
tetap produktif saat kerja shift malam (siker)

siker.id - Banyak perusahaan maupun instansi yang menerapkan sistem kerja shift malam. Sebagai contoh, rumah sakit mengharuskan para perawatnya untuk kerja dengan sistem shift, agar dapat berjaga-jaga jika ada kondisi yang darurat. Namun, ada beberapa risiko bagi perusahaan yang menerapkan sistem kerja satu ini. Salah satunya yaitu menurunnya produktivitas di malam hari, maupun risiko yang mengancam kesehatan pekerja itu sendiri. Nyatanya, seseorang yang bekerja dengan sistem shift malam memiliki potensi yang lebih besar untuk terkena penyakit, dibandingkan dengan yang tidak. Bila memang harus terpaksa mengambil kerja shift malam, bagaimana caranya agar tetap produktif, sehat saat kerja shift ini? Berikut ulasannya!

Baca juga: 3 Cara Produktif Menulis Jurnal Harian

Mengatur Pola Makan

Selain pola tidur, Anda juga perlu mengatur pola makan, terlebih jika melakukan pekerjaan shift malam. Makan makanan yang bergizi seimbang dapat mampu meningkatkan daya tahan dan metabolisme tubuh. Sehingga Anda tidak mudah untuk merasa kelelahan ataupun terserang penyakit. Makanan yang bergizi akan memberikan Anda banyak energi dan tenaga, yang nantinya berguna untuk membantu Anda tetap produktif meski bekerja di malam hari.

Tetap Semangat dan Aktif

Tips selanjutnya yaitu pastikan Anda untuk tetap aktif dan semangat. Tips ini akan membantu mengurangi rasa kantuk yang umumnya terjadi kepada para pekerja shift malam. Anda bisa berjalan-jalan keliling kantor, ataupun hanya sekedar berdiri dan jalan dari bangku setelah duduk selama berjam-jam. Apabila diperlukan, Anda bisa melakukan stretching atau peregangan agar otot-otot Anda tidak kaku.

Baca juga: 3 Cara Kembali Produktif setelah Long Weekend

Cek Kondisi Tubuh Secara Rutin

Seringkali orang-orang tidak menyadari bahwa tubuhnya sedang mengalami gangguan kesehatan atau terkena penyakit. Seperti yang sudah disebutkan di atas, shift malam akan meningkatkan risiko tubuh untuk terkena berbagai macam penyakit. Melakukan pemantauan atau cek secara rutin memang sangat diperlukan bagi orang-orang yang melakukan pekerjaan shift malam. Tujuannya untuk mengetahui secara dini penyakit yang ada di dalam tubuh Anda, dan bisa mengambil tindakan pencegahan maupun penyembuhan terhadap penyakit tersebut.

Sekian artikel tentang cara tetap produktif selama bekerja shift malam. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Rekomendasi Warna Ruangan Kerja Yang Bikin Produktif


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar