- Kebiasaan Malas Bekerja Sering Mengganggu? Atasi dengan ini
- Manfaat Mendengarkan Musik, Ampuh Hilangkan Stres?
- Kamu Lulusan Komunikasi? Berikut Prospek Kerjanya!
- Bagaimana Prospek Kerja Lulusan Hukum?
- Sebelum Kerja Pahami Makna dan Jenis Pelatihan Kerja
- Ini yang Perlu Anda Ketahui tentang PHK!
- Bekerja Dilarang Menggunakan Gadget? Simak Solusinya
- Anda Lulusan IT? Ini Peluang Kerjanya!
- Apa Saja Peluang Kerja Bagi Lulusan Teknik Industri?
- Tertekan saat Bekerja? Atasi dengan Cara Ini !
siker.id - Setiap dari kita pasti berharap bisa menyelesaikan suatu tugas atau pekerjaan dengan maksimal. Bukan tanpa alasan, pekerjaan yang terselesaikan secara optimal tentu memberikan kepuasan tersendiri. Tidak sekedar kepuasan yang dirasakan oleh diri sendiri, tapi juga kepuasan yang dirasakan oleh tim bahkan atasan. Namun demikian, pekerjaan yang terselesaikan dengan baik itu pada kenyataannya tidak hanya butuh kerja keras saja, lho, melainkan juga kerja cerdas. Oleh karenanya kamu perlu tahu tips kerja cerdas agar bisa menyelesaikan semua pekerjaan dengan baik.
Baca juga: 4 Kesalahan Dasar dalam Membuat Iklan Lowongan Kerja
Sempatkan waktu untuk membuat skala prioritas
Ungkapan bahwa dunia kerja itu kejam memang benar adanya. Bukan tanpa alasan, memasuki lingkup dunia kerja kamu akan dihadapkan dengan rangkaian pekerjaan yang tiada henti. Satu tanggungan belum tuntas dikerjakan, sudah muncul lagi sederet tanggungan yang lain. Agar semuanya dapat berjalan efektif, tentu kamu harus mengenal kerja cerdas. Salah satu kiat kerja cerdas yang harus diterapkan yaitu menyempatkan waktu untuk membuat daftar prioritas.
Jaga kerapian tempat kerja
Pernahkah kamu membayangkan dituntut oleh beragam pekerjaan yang harus diselesaikan namun tempat bekerja tidak mendukung? Entah itu kerapiannya tidak terjaga maupun fasilitasnya terbatas. Memang tidak dapat dipungkiri jika kondisi lingkungan sekitar turut mempengaruhi semangat seseorang ketika bekerja. Mengingat akan hal tersebut, sudah menjadi keharusan untuk menjaga kondisi lingkungan kerja sebaik mungkin. Salah satu kiat kerja cerdas yang harus diterapkan agar pekerjaan berjalan efektif yaitu dengan menjaga kerapian tempat kerja.
Istirahat sejenak saat lelah
Beragam rutinitas pekerjaan yang terus datang sudah pasti menimbulkan kelelahan. Tidak hanya kelelahan dari segi fisik, tapi juga mental. Ketika ini terjadi, tidak menutup kemungkinan produktivitas akan menurun sehingga kinerjamu tidak maksimal. Akibatnya, banyak pekerjaan yang berakhir mangkrak tidak terselesaikan. Untuk meminimalisir hal tersebut, salah satu kiat yang bisa diterapkan yaitu dengan konsep kerja cerdas. Istirahatkan diri sejenak ketika kamu sudah mulai lelah. Dengan demikian semangat akan kembali terjaga sehingga produktivitas dan kinerjamu bisa lebih maksimal.
Sekian artikel tentang tips kerja cerdas yang bisa diterapkan. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan ke banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.
Editor: -
Komentar
- Kebiasaan Malas Bekerja Sering Mengganggu? Atasi dengan ini
- Manfaat Mendengarkan Musik, Ampuh Hilangkan Stres?
- Kamu Lulusan Komunikasi? Berikut Prospek Kerjanya!
- Bagaimana Prospek Kerja Lulusan Hukum?
- Sebelum Kerja Pahami Makna dan Jenis Pelatihan Kerja
- Ini yang Perlu Anda Ketahui tentang PHK!
- Bekerja Dilarang Menggunakan Gadget? Simak Solusinya
- Anda Lulusan IT? Ini Peluang Kerjanya!
- Apa Saja Peluang Kerja Bagi Lulusan Teknik Industri?
- Tertekan saat Bekerja? Atasi dengan Cara Ini !