Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Kulit Tetap Sehat Saat WFO, Ini 4 Rekomendasi Skincare Cowok
Siker.id | 29 Jun 2022 18:00


Bagikan ke
Ilustrasi gambar (freepik/siker.id)

siker.id - Banyak orang berpikir bahwa perawatan kulit hanya untuk wanita saja. Padahal, cowok juga harus merawat kulitnya. Apalagi sekarang ini sudah ditetapkan untuk work from office (WFO), pasti kulit harus tetap sehat dan terlindungi dari banyak debu, radiasi laptop atau PC, kulit kering yang terkena AC seharian, dan lain sebagainya.

Merawat kulit tentunya membawa banyak manfaat, termasuk membuat menjadi lebih percaya diri. Manfaat dari merawat kulit seperti menjaga kulit tetap lembab, meningkatkan mood, membantu kulit beregenarasi cepat, dan meminimalisir penuaan dini. 

Baca juga : 4 Rekomendasi Webcam Terbaik untuk Meeting Online

Nah, berikut ini ada beberapa skincare yang bisa kamu gunakan sebagai kaum cowok ketika sudah mulai beraktifitas WFO. 

1. Kahf

Kahf merupakan salah satu merek di bawah Paragon Group. Merek perawatan kulit ini memiliki produk yang sangat beragam mulai dari produk untuk tubuh, rambut, hingga perawatan kulit wajah.

Kahf hadir dengan formula yang ringan berteknologi HydroBalance, yang dapat menjaga keseimbangan air pada kulit sehingga kulit akan terasa lebih lembap. Sangat cocok untuk pria yang memiliki segudang aktivitas.

2. Alpha rules

Alpha Rules milik Deddy Corbuzier hadir karena terinspirasi dari kesadaran akan pentingnya kebersihan dan kepercayaan diri sehari-hari. Alpha Rules menawarkan lima produk perawatan tubuh pria, full body contact (2-in-1), heads up (shampo), dirt off (sabun), face up (sabun wajah), dan raze off (krim cukur), yang diharapkan akan mampu untuk membangkitkan karakter Alpha di dalam diri para penggunanya.

Baca juga : 5 Rekomendasi CMS Untuk Keperluan Konten

3. MS Glow for Men

Semua pasti sudah tak asing dengan merek perawatan kulit yang satu ini. Merek skincare yang diiklankan oleh Marshel Widianto dan Babe Cabita ini memiliki produk beragam yang terdiri dari facial washmoisturizer creamsunscreen spray, dan serum. Tak hanya itu, MS Glow for Men juga mengembangkan produknya ke seri body care dan hair care.

4. HIS ERHA

ERHA turut menghadirkan merek skincare untuk cowok dengan nama HIS ERHA. HIS ERHA telah meluncurkan beragam produk, meliputi hairstyling (mattifying claypomadepowder hairstyling), face care (essence, facial wash), hingga hair care (tonic, sampo).

Itulah dia di atas beberapa produk skincare yang bisa dikonsumsi untuk perawatan kulit para kaum cowok, semoga membantu dalam menjaga kulit tetap sehat, ya.

Sekian artikel ini, jika ada kritik dan saran silahkan tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga : 3 Rekomendasi Podcast Terbaik Untuk Belajar Bahasa Korea


Editor: Maya Indra Purnamasari -

     

Komentar