Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
4 Tips Sukses Berwirausaha
Siker.id | 04 Jul 2022 16:55


Bagikan ke
Sukses Berwirausaha

siker.id – Wirausaha menjadi peluang baru bagi kamu yang ingin menghasilkan pundi-pundi uang. Ya, memiliki usaha sendiri dan berhasil memperoleh kesuksesan ialah impian setiap orang. Kamu ingin jadi wirausahawan? Berikut tipsnya!

Baca Juga: Buka Usaha Peternakan? Ini 3 Hal Yang Perlu Dipertimbangkan

1. Menetapkan Ide dan Jenis Usaha

Pertanyaan yang muncul pertama kali saat ingin memulai sebuah usaha adalah “usaha jenis apa yang ingin kamu lakukan?”. Ya, pada umumnya pertanyaan ini menjadi langkah fundamental untuk mulai merintis sebuah usaha. Kamu juga perlu melihat peluang usaha apa yang bisa memberikan prospek serta keuntungan untuk mengembangkan usaha kamu. Ada baiknya, kamu memulai sebuah usaha yang sesuai dengan minat dan keahlian yang kamu miliki terlebih dahulu. Agar nantinya kamu bisa menjalankan usaha kamu jadi lebih mudah dan terarah.

2. Tentukan Tujuan, Visi dan Misi

Memiliki tujuan, visi dan misi yang jelas untuk memulai sebuah usaha merupakan poin paling penting selanjutnya. Kebanyakan para newbie gagal dalam memulai suatu bisnis karena mereka tidak memiliki tujuan, visi dan misi yang jelas, dan pada akhirnya membuat mereka menjadi cepat menyerah. Jadi sebelum memulai untuk merintis sebuah usaha, disarankan kamu sudah memikirkan tentang tujuan, visi dan misi dari usaha yang ingin kamu buat.

Baca Juga: 4 Tips Memulai Usaha Laundry

3. Pandai Menyusun Strategi

Salah satu ciri seorang wirausaha adalahpandai melihat peluang usaha mana saja yang bisa mendatangkan keuntungan. Oleh karenanya, pandai menyusun strategi menjadi cara berwirausaha yang sudah banyak dilakukan oleh para pebisnis sukses di dunia.

Penyusunan strategi bisnis, hal ini berkaitan dengan media pemasaran hingga penentuan segmentasi pasar berdasarkan umur, jenis kelamin, kebutuhan, dan lain sebagainya. Segmentasi pasar ini merupakan pondasi dalam menentukan konsep dan model bisnis yang ingin dijalankan nantinya seperti apa.

4. Selalu mau belajar dari orang lain

Semua orang memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Tidak ada orang yang mengetahui segala hal, maka itu sangatlah penting untuk bersikap terbuka pada pandangan atau pemikiran orang lain. Dengan berkonsultasi dengan orang lain seperti mentor, rekan kerja, atau orang sukses lainnya, kamu dapat mengambil pelajaran dari apa yang sudah dilakukannya. Pilihlah mentor, teman atau orang yang sudah sukses untuk menjadi penasehat kamu, tempat kamu berdiskusi tentang hal-hal yang perlu dilakukan untuk sukses. Lebih banyak mendengar akan lebih baik daripada lebih banyak berbicara.

Baca Juga: 4 Cara Meninkatkan Loyalitas Pelanggan Usaha Anda

 


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

Komentar
Pencarian