Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Pelajari 5 Tips Ini Bila Ingin Menjadi Pelatih Sepak Bola!
Siker.id | 05 Sep 2022 13:15


Bagikan ke
Tips Bila Ingin Menjadi Pelatih Sepak Bola (siker)

siker.id – Ketika berbicara mengenai sepak bola tentu tidak ada habisnya. Pasalnya, bidang olahraga yang satu ini smat sangat digemari dan dibicarakan orang-orang. Entah itu menyangkut klub yang bertanding, transfer pemain, profil pemain, suporter hingga para pelatih yang mengabdikan diri untuk melatih sebuah tim sepak bola.

Ya, salah satu komponen penting dalam permainan sepak bola adalah seorang pelatih. Seorang pelatih biasanya akan mengatur dan merencanakan tim sepak bola yang berisi para pemain yang berkualitas.

Pastinya, berprofesi sebagai pelatih tidaklah mudah karena masa kerjanya yang abu-abu alias tidak menentu. Terkadang nasib seorang pelatih sepak bola mungkin saja berakhir lebih cepat apabila tim yang dinaunginya mengalami sederet kekalahan dan tidak kunjung menunjukkan performa apik.

Namun, tidak perlu khawatir! Berikut beberapa tips yang dapat kamu simak dan terapkan bila kamu ingin benar-benar berkeinginan menjadi seorang pelatih top sepak bola!

Baca Juga: 3 Tips Melatih Karyawan Milenial

Mempunyai Lisensi Kepelatihan

Syarat utama bila ingin menjadi pelatih yang profesional adalah dengan memiliki lisensi kepelatihan. Sebab, regulasi kompetisi profesional mewajibkan tim-tim dilatih oleh pelatih yang sudah memiliki lisensi.

Lisensi kepelatihan sendiri dapat diambil melalui suatu program atau kursus yang diselenggarakan oleh lembaga atau organisasi terkait. Lisensi kepelatihan juga mempunyai tingkatan-tingkatannya sendiri.

Paham Taktik

Tips kedua bila ingin menjadi pelatih ialah mampu memahami taktik-taktik sepak bola. Hal ini merupakan hal dasar yang mestinya dikuasai oleh seorang pelatih. Hal ini ditujukan agar para pemain lebih mengetahui detail taktik dan strategi yang di inginkan oleh pelatih.

Coba bayangkan saja jika seorang pelatih tidak menguasai taktik yang di terapkan, maka pemain yang kebingungan dengan taktik juga tidak bisa diluruskan oleh pelatih tersebut. Walhasil taktik itupun tidak akan berjalan sesuai dengan rencana dan malah bisa jadi menghancurkan permainan tim.

Untuk itu, seorang pelatih harus terus belajar memahami taktik-taktik yang akan dia terapkan di tim pada saat pertandingan dan jangan lupa untuk mengasahnya pada saat latihan.

Memiliki Kemampuan Berkomunikasi

Tips selanjutnya yang harus dimiliki oleh seorang pelatih bola adalah keterampilan dalam komunikasi. Sudah bukan rahasia lagi bila bermain sepak bola membutuhkan komunikasi yang baik khsususnyabagi seorang pelatih.

Seorang pelatih harus mampu menerjemahkan idenya kepada para pemain dan untuk itu dibutuhkan kemampuan untuk berkomunikasi yang baik dengan para pemain.

Baca Juga: 3 Tips Melatih Kecerdasan Emosional dalam Bekerja

Terbuka dengan Hal Baru

Seorang pelatih sepak bola juga tidak boleh terlalu egois. Ia harus mampu menerima saran dan kritik dari pengurus serta staf pelatih lainnya. Bahkan apabila ada pemain yang memberikan saran strategi atau yang lainnya seorang pelatih harus mendengarkan dan menerimanya dengan lapang dada.

Langkah ini juga bisa menjadikanmu pelaith yang dicintai oleh semua orang di tim tersebut. Terbuka dengan hal baru juga bisa mempercepat karirmu menjadi pelatih sepak bola top.

Berani Mengambil Risiko

Seorang pelatih sepak bola akan benar-benar diuji ketika tim yang diasuhnya bermain buruk atau tidak berprestasi. Untuk itu, penting bagi pelatih untuk berani mengambil risiko. Misalnya, ketika tim sedang mengalami kegagalan, pelatih hendaknya berani melakukan suatu perubahan yang dapat meningkatkan performa permainan tim.

Selain itu, pelatih juga harus mampu tegas dan mengambil keputusan yang tepat jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan baik oleh pelatih maupun tim secara keseluruhan. Sebab, sepak bola sangatlah dinamis sehingga diperlukan upaya-upaya baru serta berbeda dari sebelumnya.

Nah, itu tadi 5 Tips Bila Ingin Menjadi Pelatih Sepak Bola yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: 3 Cara Melatih Sikap Kooperatif di Tempat Kerja


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

Komentar