- Berikut 5 Kemampuan yang Tidak Bisa Digantikan Teknologi
- Berikut 5 Skill yang Wajib Dimiliki Seorang Penulis
- Berikut 5 Skill yang Diperlukan Dalam Dunia Kerja
- 5 Skill yang Diperlukan Dalam Industri Kreatif
- 5 Analytical Skill yang Perlu Anda Kuasai
- Berikut 5 Skill yang Wajib Dikuasai Customer Service
- 5 Skill Wajib yang Harus Dimiliki UX Writer
- 4 Skill yang Pasti Dipakai Dalam Dunia Kerja
- 4 Tips Mengembangkan Potensi Diri
- 4 Skill yang Dibutuhkan di Dunia Kerja 2022
siker.id – Perkembangan dunia teknologi informasi kini berkembang sangat pesat termasuk beberapa pekerjaan. Salah satunya adalah product owner, apakah kalian pernah mendengar istilah tersebut?
Menurut Kenneth S. Rubin dalam bukunya yang berjudul Essential Scrum, A Practical Guide to The Most Popular Agile Process, product owner merupakan seseorang dengan otoritas tunggal yang bertanggung jawab dalam memutuskan fitur dan fungsionalitas mana yang akan dibangun dalam proses pengembangan produk, beserta urutan pembuatannya.
Intinya, pekerjaan dari seorang product owner ini adalah mengurusi produk dan bertanggung jawab sepenuhnya terhadap produk yang dirilis di pasaran.
Nah, bila kamu tertarik menjadi seorang product owner, kamu harus menguasai beberapa keterampilan terlebih dahulu. Lantas, apa saja skill yang harus dipunyai seorang product owner? Begini penjelasannya!
Baca Juga: Begini 5 Tahapan Siklus Hidup Sebuah Produk!
Kemampuan Developer
Skill pertama adalah kemampuan sebagai developer. Tak perlu heran, product owner bertanggung jawab untuk mendelegasikan berbagai pekerjaan dari product backlog kepada tim developer.
Dengan memahami dan menguasai berbagai kemampuan dari developer, ia bisa lebih mudah mengatur pekerjaan tim ini secara teknis.
Pemahaman Soal Produk
Keterampilan selanjutnya adalah pemahaman soal produk. Tentu saja, tanpa memahami produk secara luar dalam, seorang product owner akan kesulitan mengatur product backlog.
Dengan memahami karakteristik produk, product owner bisa memilih prioritas, apa hal pertama yang harus dikerjakan.
Baca Juga: 5 Keterampilan yang Wajib Dimiliki Manajer Produk!
Manajemen
Skill selanjutnya adalah kemampuan manajemen yang baik. Pasalnya, seorang product owner akan memimpin tim developer dalam membangun sebuah produk.
Kemampuan manajemen yang mumpuni akan mengantarkan proses pendelegasian dan pembagian tugas menjadi lebih mudah untuk dilakukan.
Komunikasi
Skill terakhir yang tak kalah penting adalah komunikasi. Salah satu tanggung jawab besar product owner adalah membuat tim developer memahami product backlog. Untuk bisa melakukan ini, product owner harus memiliki kemampuan berkomunikasi yang mumpuni, baik secara verbal maupun tulisan.
Nah, itu tadi 4 Skill Wajib Seorang Product Owner yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!
Baca Juga: 4 Cara Mempromosikan Produk di Sosmed!
Editor: -
Komentar
- Berikut 5 Kemampuan yang Tidak Bisa Digantikan Teknologi
- Berikut 5 Skill yang Wajib Dimiliki Seorang Penulis
- Berikut 5 Skill yang Diperlukan Dalam Dunia Kerja
- 5 Skill yang Diperlukan Dalam Industri Kreatif
- 5 Analytical Skill yang Perlu Anda Kuasai
- Berikut 5 Skill yang Wajib Dikuasai Customer Service
- 5 Skill Wajib yang Harus Dimiliki UX Writer
- 4 Skill yang Pasti Dipakai Dalam Dunia Kerja
- 4 Tips Mengembangkan Potensi Diri
- 4 Skill yang Dibutuhkan di Dunia Kerja 2022