- Manfaat Mendengarkan Musik, Ampuh Hilangkan Stres?
- 4 Pekerjaan buat yang Hobi dengan Musik
- 4 Tips Jitu Menjadi Seorang Drummer!
- Tertarik Menjadi Komposer? Begini Tipsnya!
- Begini 3 Tips Dasar Menjadi Seorang Gitaris Handal!
- Suka Mendengarkan Musik Saat Kerja? Coba Baca Ini!
- Tips Membuat Musik Digital Untuk Kamu yang Ingin Jadi Musisi
- Suka Mendengarkan Musik Saat Bekerja? Ini dia 7 Manfaatnya!
- Ini Dia 6 Jenis Pekerjaan yang Ada di Industri Musik
- Ini Dia 8 Tips Sukses Bekerja di Industri Musik
siker.id – Kamu pasti mengenal beberapa gitaris berbakat seperti, Slash, John Petrucci, Jimi Hendrix, Steve Vai, dan Joe Satriani, bukan? Ya, mereka dikenal sebagai gitaris handal yang mampu memainkan gitar dengan ciamik. Mereka bisa terkenal seperti sekarang karena mereka memang ahli dalam memainkan gitar. Keahlian tersebut tidak mereka dapatkan begitu saja, pastinya ada momen struggle yang membuat mereka kini menjadi patron gitaris di seluruh dunia.
Nah, bila kamu ingin menjadi gitaris yang handal seperti mereka, ada baiknya kamu membaca tips di bawah ini, ya, sobat siker.
Baca Juga: 4 Pekerjaan buat yang Hobi dengan Musik
Pelajari Beberapa Teori Musik
Pertama-tama yang bisa kamu lakukan adalah mempelajari beberapa teori musik. Kamu bisa mengulik lebih dalam misalnya mengenai nilai not, catatan nama di fretboard, interval, kord dan lain sebagainya sehingga nantinya kamu memiliki wawasan yang luas tentang musik.
Rajin Latihan
Tips yang wajib hukumnya untuk kamu lakukan adalah dengan giat berlatih memainkan gitar. Jika kamu ingin jadi gitaris yang jago, tentu kamu wajib rajin latihan, kalau perlu tambah jam latihannya dibandingkan biasanya.
Kamu bisa mencoba latihan 5 jam sehari dan lebih serius lagi. Latihan ini bisa berupa memainkan semua jenis lagu, senam jari, atau teknik picking. Jika kesulitan, kamu bisa lihat video tutorial di YouTube.
Berlatih dengan Metronome
Tips selanjutnya yang bisa kamu gunakan adalah dengan berlatih menggunakan metrome. Metronome ini digunakan untuk membantu mengatur tempo bermusik.
Hal ini penting dilakukan untuk mengetahui seberapa cepat atau lambat musik dimainkan sehingga kamu lebih bisa menyesuaikan ketika memainkan gitar.
Baca Juga: 3 Jenis Musik yang Bisa Bangkitkan Produktifitas Kerja
Membuat atau Bergabung dengan Band
Tips berikutnya setelah giat berlatih adalah dengan membuat atau bergabung dengan band musik yang sudah ada. Ini penting karena latihan tanpa praktik sama saja kurang.
Untuk bisa mempraktikkannya, kamu bisa melakukan dua hal di atas. Dengan punya band, selain bisa memperlihatkan skill kamu, kamu juga bisa belajar menyelaraskan diri kamu dengan rekan band kamu, sehingga tak ada yang menonjol dan semuanya selaras.
Perbanyak Jamming & Improvisasi
Tips yang bisa kamu lakukan selanjutnya adala dengan memperbanyak jamming dan improvisasi. Terkadang ilmu bisa didapat dengan cara jamming.
Selain memperbanyak repertoar lagu, kamu bisa memanfaatkan momen jamming bareng pemain drum, bass, atau keyboard ini untuk bisa melatih feeling dan improvisasi biar makin kuat. Nantinya, jamming ini bisa jadi akan menambah skill bermain gitar kamu.
Nah, itu tadi 5 Tips Menjadi Gitaris Handal yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!
Baca Juga: Manfaat Mendengarkan Musik Saat Bekerja
Editor: -
Komentar
- Manfaat Mendengarkan Musik, Ampuh Hilangkan Stres?
- 4 Pekerjaan buat yang Hobi dengan Musik
- 4 Tips Jitu Menjadi Seorang Drummer!
- Tertarik Menjadi Komposer? Begini Tipsnya!
- Begini 3 Tips Dasar Menjadi Seorang Gitaris Handal!
- Suka Mendengarkan Musik Saat Kerja? Coba Baca Ini!
- Tips Membuat Musik Digital Untuk Kamu yang Ingin Jadi Musisi
- Suka Mendengarkan Musik Saat Bekerja? Ini dia 7 Manfaatnya!
- Ini Dia 6 Jenis Pekerjaan yang Ada di Industri Musik
- Ini Dia 8 Tips Sukses Bekerja di Industri Musik