Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Ini Dia 4 Jenis Influencer Berdasarkan Platform Media Sosial
Siker.id | 28 Dec 2022 12:01


Bagikan ke
Jenis influencer berdasarkan platform media sosial (siker)

siker.id – Kamu pasti tidak asing dengan pekerjaan seorang influencer, bukan?

Siapakah influencer itu sendiri?

Influencer merupakan seseorang yang mampu memberikan pengaruh di masyarakat.

Meskipun seorang influencer umumnya mempunyai jutaan pengikut di media sosial, namun seseorang dengan follower ribuan juga bisa disebut influencer apabila memiliki pengaruh besar kepada audience-nya.

Dalam hal ini, pengaruh merupakan kekuatan seorang influencer.

Seorang influencer ini mampu menjadi trend setter baik dalam skala kecil maupun besar.

Untuk itu, banyak pebisnis yang menggandeng influencer untuk memperluas pangsa pasar mereka.

Pastinya seorang influencer tersebut disuruh untuk mempromosikan produk-produk mereka.

Lantas apa sajakah jenis influencer yang ada? Berikut penjelasannya di bawah ini!

Baca Juga: Ini Dia 3 Alasan Influencer Marketing Begitu Penting!

Macam-Macam Influencer Berdasarkan Platform Media Sosial

Apa saja jenis-jenis influencer yang biasa akan kita temui? Berikut ini penjelasannya seperti dilansir dari laman majoo.id antara lain:

1. Influencer YouTube

Influencer yang sering disebut dengan Youtuber ini merupakan seorang influencer yang membuat konten dalam bentuk video tentang sebuah informasi, termasuk ulasan produk.

Seorang YouTuber ini memiliki perbedaan peran dengan seorang blogger, bila blogger adalah seorang penulis sebuah informasi atau ulasan produk di sebuah blog, YouTuber merupakan orang yang mengulas sesuatu dalam bentuk video.

Dengan berkembangnya teknologi digital yang semakin pesat, peran YouTuber ini terlihat signifikan.

Hal ini terbukti dari banyaknya user atau pengguna yang memaksimalkan platform ini untuk hal-hal yang disebutkan di atas.

2. Influencer Instagram

Jenis influencer selanjutnya adalah influencer Instagram atau sering disebut sebagai selebgram/selebritas Instagram.

Selebgram ini merujuk pada seorang public figure yang menggunakan platform Instagram untuk merekam aneka kegiatannya, termasuk mengulas sebuah produk.

Seorang selebgram sering diajak bekerja sama untuk memperkenalkan atau memasarkan produk perusahaan karena jumlah follower/pengikut mereka yang banyak.

Dari situlah peran seorang influencer instagram ini begitu penting untuk mendatangkan penghasilan bagi para perusahaan.

Baca Juga: Tertarik Jadi Influencer? 3 Skill Ini Wajib Kamu Kuasai!

3. Influencer TikTok

Content creator TikTok atau biasa disebut dengan TikTokers merupakan orang yang membuat konten video pada platform TikTok.

Biasanya para creator ini menyebarkan video terbaru mereka dengan mengikuti tren yang sedang terjadi saat ini.

Pengguna TikTok sendiri kini sudah mencapai lebih dari satu miliar.

Tentunya, hal ini memungkinakan bagi siapa saja yang mengakses dan mengunggah video untuk mendapat kesempatan memperoleh penghasilan semakin besar.

4. Blogger

Jenis influencer terakhir adalah blogger.

Blogger ialah seseorang yang mempunyai dan/atau mengelola sebuah blog.

Terdapat banyak blog yang digunakan atau difokuskan untuk melakukan ulasan/review tentang suatu produk, misalnya produk kosmetik terbaru.

Ulasan yang ditulis seorang blogger di sebuah blog bisa dikatakan lebih lengkap dan panjang, hingga pembaca mendapatkan informasi lebih jelas daripada jika didapatkan di media sosial lain.

Apabila blogger tersebut mempunyai pembaca setia cukup banyak, mudah bagi blogger untuk merekomendasikan sebuah produk berdasarkan gaya tulisan dan arahan klien dan menarik minat pembaca untuk mencoba membeli dan menggunakan produk tersebut.

Nah, itu tadi artikel mengenai jenis influencer berdasarkan platform media sosial yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: 4 Jurus Manjur Menjadi Seorang Influencer!


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

Komentar