- Apa Perbedaan Pegawai Kontrak dan Outsourcing?
- Apa Kelebihan dan Kekurangan PNS dan Swasta?
- Apa Untungnya Menjadi Seorang Pegawai Negeri?
- Bagaimana Cara Meningkatkan Engagement Karyawan?
- Berikut 5 Tips Memperhatikan Kesejahteraan Pegawai
- Berapa Besaran Gaji Pegawai Magang?
- 4 Etika Dalam Memecat Karyawan
- 4 Ciri Pekerja yang Tidak Bisa Diandalkan
- 3 Hal Ini Hanya Dirasakan Pegawa Kantoran
- 7 Posisi Dan Jenjang Karir Di Bank
siker.id – Berbicara mengenai industri perbankan, pastinya tidak akan jauh dari pekerjaan pegawai bank.
Ya, pegawai bank dikenal sebagai orang yang bertanggung jawab atas usaha penyimpanan dan penyaluran dana milik masyarakat kepada masyarakat lain yang membutuhkan.
Pegawai bank juga memberikan jasa penukaran uang seperti transfer dan wesel, serta usaha penjualan investasi keuangan seperti obligasi pemerintah dan dana investasi.
Menjadi pegawai bank juga akan mempunyai keuntungan atau kelebihan tersendiri, lho.
Apa saja kelebihan yang akan didapat pegawai bank? Simak selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: 3 Kiat Sukses Menjadi Pegawai Bank!
Kelebihan Menjadi Seorang Pegawai Bank
Seperti dilansir dari laman ekrutes.id terdapat beberapa kelebihan yang diperoleh seorang pegawai bank antara lain:
1. Kemudahan dalam pengajuan kredit
Kelebihan pertama yang akan kamu dapatkan ketika menjadi seorang pegawai bank adalah mendapat kemudahan dalam mengajukan kredit.
Pengajuan kredit yang bisa kamu ajukan ialah seperti kredit KPR atau Kredit Pemilikan Rumah.
Tentunya, ini menjadi keuntungan tersendiri bila kamu memiliki keperluan kredit.
Jadi, tertarik kah menjadi seorang pegawai bank?
2. Gaji lumayan besar
Keuntungan selanjutnya yang bisa kamu dapat dengan menjadi seorang pegawai bank adalah gaji yang relatif besar, lho, sobat.
Ya, jika dikomparasikan dengan industri lain, rata-rata gaji pegawai perbankan di tingkatan entry level berada di kisaran diatas UMR.
Bagi kamu, fresh graduate atau lulusan baru, hal ini merupakan hal peluang menarik karena tanpa pengalaman kerja sebelumnya kamu bisa mendapatkan gaji yang cukup besar, sobat.
Baca Juga: 4 Skill Wajib Seorang Pegawai Bank!
3. Bonus tahunan dan insentif
Keuntungan lain yang didapat menjadi seorang pegawai bank adalah dapat memperoleh bonus tahunan dan insentif.
Pasalnya, di industri perbankan biasanya kamu akan mendapatkan bonus tahunan atau jasa produksi yang merupakan laba perusahaan yang dibagikan kepada karyawan.
Untuk Insentif masing-masing perusahaan menerapkan kebijakan yang berbeda-beda, ada yang diberikan karena mencapai target, ada juga yang diberikan setiap 3 bulan.
4. Jam kerja yang relatif teratur
Keuntungan lain yang juga akan kamu peroleh bila menjadi seorang pegawai bank adalah jam kerja yang relatif teratur.
Ya, jam operasional perbankan dapat dikatakan teratur.
Jadi, jam kerja kamu juga akan menyesuaikan jam operasional.
Rata-rata jam kerja yaitu Senin sampai Jumat dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore.
Nah, itu tadi artikel mengenai kelebihan seorang pegawai bank dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!
Baca Juga: 4 Skill Wajib Seorang Teller Bank
Editor: -
Komentar
- Apa Perbedaan Pegawai Kontrak dan Outsourcing?
- Apa Kelebihan dan Kekurangan PNS dan Swasta?
- Apa Untungnya Menjadi Seorang Pegawai Negeri?
- Bagaimana Cara Meningkatkan Engagement Karyawan?
- Berikut 5 Tips Memperhatikan Kesejahteraan Pegawai
- Berapa Besaran Gaji Pegawai Magang?
- 4 Etika Dalam Memecat Karyawan
- 4 Ciri Pekerja yang Tidak Bisa Diandalkan
- 3 Hal Ini Hanya Dirasakan Pegawa Kantoran
- 7 Posisi Dan Jenjang Karir Di Bank