- Apa Pengertian dan Dasar Hukum Dari Masa Probation?
- Bagaimana Menjaga Pola Hidup Sehat Saat Kerja Shift?
- Berikut Alasan Karyawan Sering Kerja Lembur
- Apa Untungnya Memakai Sistem Kerja Shifting?
- Apa Kelebihan dan Kekurangan Kerja Part Time?
- Berikut Tips Melakukan Presentasi Kerja Yang Menarik
- Berikut Ini 7 Tips Beradaptasi di Lingkungan Kerja Baru
- Apa Saja Keuntungan Kuliah Sambil Bekerja?
- Berikut Tips Melewati Tiga Bulan Pertama Kerja
- Berikut Ini Tips Berkarir Diluar Jurusan Pendidikan
siker.id - Di masa penuh ketidakpastian ini, banyak yang dilakukan orang agar dapur tetap ngebul. Salah satunya, dengan membuat usaha sampingan atau mencari kerja online. Meskipun awalnya hanya untuk menambah penghasilan, tak jarang usaha sampingan di rumah, justru mendatangkan keuntungan yang besar. Artinya, peluangnya masih terbuka lebar. Apalagi, banyak usaha sampingan tanpa modal yang bisa dilakukan. Baik oleh pekerja kantoran, mahasiswa, dan lainnya. Berikut ini beberapa pekerjaan atau usaha sampingan online yang bisa Anda coba buat menambah pundi-pundi Anda!
1. Penulis Lepas
Menjadi penulis lepas adalah salah satu pekerjaan sampingan yang dapat dilakukan secara online dan dikerjakan dari mana saja. Biasanya, bayaran dari penulis lepas dihitung berdasarkan berapa banyak tulisan yang bisa dikerjakan dan jenis tulisannya. Meski demikian, biasanya tetap ada kontrak jelas yang dapat membantu Anda sebagai penulis lepas untuk mengetahui berapa kira-kira uang yang akan kamu dapatkan nantinya.
2. Menjadi Dropshipper
Menjadi dropshipper merupakan salah satu peluang bisnis online yang sedang sangat digandrungi saat ini. Sebab, hal ini memungkinkan Anda berjualan barang tanpa perlu memiliki modal dan juga tanpa perlu repot mengirimkannya. Hal yang perlu Anda lakukan hanyalah melakukan pemesanan ulang pada toko asli yang menjual barang.
3. Admin Media Sosial
Di era digital seperti sekarang ini, kebutuhan akan media sosial adalah sesuatu yang harus dipenuhi setiap harinya. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan perusahaan-perusahaan besar mulai menggencarkan promosinya lewat media sosial. Walaupun terdengar cukup sederhana, pekerjaan ini nyatanya cukup diperhitungkan terutama dalam bidang marketing. Menjadi admin media sosial juga akan memberikan kamu kesempatan untuk belajar banyak hal dalam satu waktu.
4. Bikin Online Shop
Anda suka menjelajah online shop hingga lupa waktu? Daripada terus-menerus browsing tanpa tujuan yang jelas, ada baiknya jika kebiasaan tersebut ditujukan untuk kegiatan yang lebih berguna. Seperti misalnya, membuka online shop sendiri. Sekarang, sudah banyak sekali jenis online shop yang bisa kamu temukan di media sosial.
Baca juga: Prospek Pekerjaan Prodi Pendidikan Pariwisata, Selengkapnya
5. Jadi Reseller
Berikutnya pekerjaan sampingan online yang bisa Anda coba. Tujuan dari reseller online sebenarnya kurang lebih sama dengan online shop. Yang membedakan hanyalah produk yang diperjualbelikan. Dengan menjadi reseller, Anda hanya perlu membeli barang dari suatu distributor atau supplier dengan harga yang relatif lebih murah dibandingkan dengan yang ada di pasaran kemudian menjualnya kembali.
6. Fotografer
Ide kerja sampingan online lainnya yang bisa Anda coba yakni dengan menjadi fotografer. Bila suka memotret pemandangan kota ataupun produk misalnya, Anda dapat mencoba memublikasikan foto tersebut di koran atau situs online yang menjual berbagai macam foto. Beberapa contoh situs online tersebut seperti Shutterstock, iStockphoto, Adobe Stock, Foap, Crestock dan sebagainya.
7. Menjadi Blogger
Ya, Anda bisa menggunakan blog sebagai ide pekerjaan sampingan yang menghasilkan penghasilan tambahan. Dengan membuat blog yang berkualitas Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari iklan, affiliate marketing hingga peluang kerja sama dengan brand-brand yang membutuhkan jasa blogger untuk mempromosikan produk mereka.
8. Membuka Kursus Online
Membuka kursus online bisa jadi salah satu usaha sampingan online Anda. Terutama, bagi Anda yang memiliki keahlian. Baik dalam bidang pelajaran umum atau keahlian khusus lain seperti programming, memasak dan lainnya. Namun, sebaiknya Anda memilih target pasar dulu, apakah pelajar atau kalangan umum. Sesuaikanlah dengan kemampuan dan topik yang akan disampaikan.
Sekian artikel tentang deretan pekerjaan online buat menambah penghasilan. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.
Baca juga: Berikut Daftar Pekerjaan Yang Tidak Melihat Pendidikan
Komentar
- Apa Pengertian dan Dasar Hukum Dari Masa Probation?
- Bagaimana Menjaga Pola Hidup Sehat Saat Kerja Shift?
- Berikut Alasan Karyawan Sering Kerja Lembur
- Apa Untungnya Memakai Sistem Kerja Shifting?
- Apa Kelebihan dan Kekurangan Kerja Part Time?
- Berikut Tips Melakukan Presentasi Kerja Yang Menarik
- Berikut Ini 7 Tips Beradaptasi di Lingkungan Kerja Baru
- Apa Saja Keuntungan Kuliah Sambil Bekerja?
- Berikut Tips Melewati Tiga Bulan Pertama Kerja
- Berikut Ini Tips Berkarir Diluar Jurusan Pendidikan