- Apa Pengertian dan Dasar Hukum Dari Masa Probation?
- Bagaimana Menjaga Pola Hidup Sehat Saat Kerja Shift?
- Berikut Alasan Karyawan Sering Kerja Lembur
- Apa Untungnya Memakai Sistem Kerja Shifting?
- Apa Kelebihan dan Kekurangan Kerja Part Time?
- Berikut Tips Melakukan Presentasi Kerja Yang Menarik
- Berikut Ini 7 Tips Beradaptasi di Lingkungan Kerja Baru
- Apa Saja Keuntungan Kuliah Sambil Bekerja?
- Berikut Tips Melewati Tiga Bulan Pertama Kerja
- Berikut Ini Tips Berkarir Diluar Jurusan Pendidikan
siker.id - Rejeki memang selalu punya jalan yang berbeda. Sebagian mengais rejeki dengan bekerja pada jam normal dan sebagian lagi bekerja pada waktu-waktu tertentu atau biasa disebut shift worker. Pekerja shift juga terbagi beberapa waktu dan salah satu yang paling berisiko adalah kerja shift malam. Dalam sistem shift, fokus perusahaan bukan hanya tentang bagaimana sistem pergeseran jadwal kerja. Perusahaan juga tetap menyediakan pelayanan yang terbaik, tapi juga memperhatikan kesehatan karyawannya. Jadwal shift sengaja dibuat untuk mengoptimalkan produktivitas dan layanan. Berikut ini cara mengelola kerja shift malam!
Baca juga: Bagaimana Menjaga Pola Hidup Sehat Saat Kerja Shift?
1. Sisihkan Waktu Kerja dengan Tidur saat Shift Malam
Biasanya shift malam sangat minim dengan aktivitas atau hanya melakukan pekerjaan yang hanya sebuah urgensi. Maka sebaiknya bagi mereka yang memiliki waktu luang saat shift kerja, Anda dapat menyisihkan waktu untuk tidur sebentar beberapa menit. Menurut studi menyisihkan waktu 20 hingga 90 menit untuk tidur saat shift kerja malam dapat memperbaiki pikiran dan juga memberi sedikit energi saat bekerja.
2. Ngantuk? Hindari Kopi!
Menurut pakar nutrisi, Martin Kohlmeier ketika Anda mengantuk justru yang harus dilakukan adalah menghindari konsumsi kafein berlebih seperti kopi. Mengkonsumsi kopi hanya akan membuat kondisi semakin lelah. Sebaiknya konsumsi makanan atau minuman yang terhidrasi seperti air mineral dan buah-buahan yang kaya air. Minumlah air mineral setiap satu jam sekali untuk menghindari kelelahan atau ngantuk.
Baca juga: Berikut 6 Cara Meningkatkan Etos Kerja
3. Atur Pola Makan Sehat
Seseorang yang kerja shift malam cenderung mengalami sindrom metabolik dan mengalami peningkatan risiko obesitas karena pola makan yang buruk dan gangguan jam biologis tubuh. Merencanakan pola makan dapat membantu kita tetap sehat selama kerja shift malam dan lebih rileks ketika perlu tidur. Tetap makan dengan pola makan yang sama dengan pola makan di siang hari. Sering makan camilan yang sehat untuk menghindari rasa kantuk karena kekenyangan. Pilih makanan yang mudah dicerna seperti roti, nasi, pasta, salad, produk susu, buah-buahan, dan sayuran. Hindari makanan yang sulit dicerna seperti gorengan, makanan pedas, dan makanan olahan. Hindari makanan manis.
4. Atur Jadwal Shift
Mungkin di beberapa tempat kerja, jadwal shift sudah ditentukan dari pihak perusahaan. Namun, beberapa lainnya mungkin bisa kita tentukan sendiri. Jika bisa menentukan jadwal shift kerja, cobalah untuk tidak bekerja shift malam dalam waktu yang berturut-turut. Kita mungkin menjadi semakin kurang tidur selama beberapa malam di tempat kerja. Kita lebih mungkin untuk pulih jika dapat membatasi shift malam dan menjadwalkan hari libur di antaranya.
Sekian artikel tentang tips mengelola kerja shift. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.
Baca juga: Berikut Tips Mengatasi Overthinking di Tempat Kerja
Komentar
- Apa Pengertian dan Dasar Hukum Dari Masa Probation?
- Bagaimana Menjaga Pola Hidup Sehat Saat Kerja Shift?
- Berikut Alasan Karyawan Sering Kerja Lembur
- Apa Untungnya Memakai Sistem Kerja Shifting?
- Apa Kelebihan dan Kekurangan Kerja Part Time?
- Berikut Tips Melakukan Presentasi Kerja Yang Menarik
- Berikut Ini 7 Tips Beradaptasi di Lingkungan Kerja Baru
- Apa Saja Keuntungan Kuliah Sambil Bekerja?
- Berikut Tips Melewati Tiga Bulan Pertama Kerja
- Berikut Ini Tips Berkarir Diluar Jurusan Pendidikan