Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
4 Profesi Bagi Pecinta Dunia Game
Siker.id | 27 Jan 2022 16:30


Bagikan ke
Profesi bagi pecinta dunia game. (siker)

siker.id - Siapa bilang gamers hanya bisa kerja jadi pro player atau atlet esports saja. Ada banyak lho pilihan profesi atau pekerjaan untuk gamers. Pekerjaan ini cocok untuk kamu yang menukai dunia game secara umum. Bahkan gaji untuk pekerjaan-pekerjaan di industri game ini sangatlah menjanjikan lur! Apalagi industri game kini tengah berkembang sangat pesat, termasuk di Indonesia. Kalau tertarik untuk mendalami dunia game atau esports, ini beberapa pilihan pekerjaan untuk gamers yang mungkin cocok di kamu!

Baca juga: Berikut 5 Game Asah Otak Untuk Mengurangi Kejenuhan

Content creator

Buat yang lebih suka sharing tentang game yang dimainkan, kalian bisa jadi content creator yang streaming di YouTube, Twitch, Nimo TV, atau pun platform live streaming lainnya. Menjadi content creator tak bisa instan. Kalian harus membangun channel kalian dari awal dan rutin meng-upload konten yang unik agar bisa direkomendasikan dan ditonton banyak orang. Selain itu, kalian juga harus mempersiapkan konsep dan peralatan dengan matang supaya bisa menghasilkan konten yang berkualitas

Banyak juga pro player esports yang banting setir jadi content creator. Penghasilan mereka tentunya tak perlu dipertanyakan lagi karena mereka yang sukses menjadi content creator mendapatkan penghasilan besar dari viewers dan ads. Tapi, untuk mencapai ke situ, kalian harus mulai dengan merancang persona, kemampuan editing video yang menarik, hingga mata yang jeli buat melihat konten yang sedang ramai.

Caster

Profesi lainnya di esports yang juga cocok untuk gamers adalah caster atau shoutcaster. Profesi ini tak lain adalah komentator dalam pertandingan esports. Tanpa adanya caster, pertandingan esports tak akan meriah dan seru. Pertandingan esports akan semakin seru dengan komentar dan seruan dari caster.

Di Indonesia, profesi shoutcaster sudah mulai dibutuhkan seiring dengan semakin banyaknya turnamen yang digelar setiap tahunnya. Shoutcaster ini juga bisa merangkap sebagai pembawa acara atau MC. Karena itu, kalau kalian punya kelebihan di bidang public speaking dan suka gaming, tak ada salahnya mencoba jadi shoutcaster. Penghasilan caster pun beragam, tergantung besarnya event yang diikuti hingga pengalaman sebelumnya.

Baca juga: Jenjang Karir Jurusan Sastra Inggris yang Menjanjikan

Jurnalis game

Kalau selama ini kebanyakan dari kita cuma tahu jurnalis politik atau budaya, ternyata ada juga nih jurnalis khusus game. Jurnalis game berperan membuat tulisan mengenai review game, event, sampai dengan mewawancarai para pelaku di bidang tersebut. Di luar negeri, seorang jurnalis game profesional menerima gaji $26,000 atau sekitar 346 juta rupiah per tahunnya.

Tester

Profesi lainnya dalam industri game yang juga menerima gaji besar adalah tester. Tester yang bertugas memeriksa bug, alur permainan, sampai ‘feel’ sebuah game ini menerima gaji rata-rata sekitar $18,000-$ 55,000 atau 239 juta sampai 732 juga per tahunnya. Tester akan memainkan game berulang ulang dan jika ada kekurangan harus dilaporkan pada tim IT buat diperbaiki.

Karena tugasnya tersebut, tester wajib mempunyai pengalaman cukup mengenai berbagai game. Kalau kamu tertarik menggeluti profesi ini, mulai sekarang coba latih kemampuanmu melihat kekurangan pada game yang dimainkan.

Sekian artikel tentang pekerjaan yang cocok buat yang hobi main game. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih

Baca juga: Berikut 5 Tantangan Fresh Graduate Menentukan Karir


Editor: Theo Adi -

     

Komentar