icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
4 Tanda Interview Sukses
Siker.id | 11 Feb 2022 15:45


Bagikan ke
Tanda interview sukses. (siker)

siker.id - Dapet panggilan untuk memenuhi undangan interview dari perusahaan? Senangnya bukan main. Kamu menjadi merasa spesial dan bangga, karena dari sekian banyak pelamar, kamu adalah yang terpilih untuk lanjut ke tahap selanjutnya. Jika kamu bisa berhasil membuat HR perusahaan tertarik untuk mengundang kamu untuk interview, itu artinya mereka melihat ada kelebihan di kamu yang nantinya akan berguna untuk perusahaan. Selain CV yang memuat skill yang dikuasai dan pengalaman bekerja, terkadang keberuntungan juga bermain peran loh.

Setelah melakukan interview, apakah kamu merasa interview yang dilakukan sukses atau tidak? Berikut tanda yang menunjukkan interview kamu sukses!

Baca juga: 4 Kesalahan saat Interview yang Membuat Lamaran Ditolak

Meminta waktu untuk interview kedua

Kalau ini sih kode keras bahwa kamu merupakan kandidat yang menarik di mata mereka. Mau ngapain coba repot-repot buang waktu interview sampai dua kali kalau mereka gak tertarik. Biasanya di sesi interview yang kedua, rekruter membicarakan tentang aturan dan budaya perusahaan yang berlaku. Terkadang, kamu juga akan diajak berkeliling kantor untuk melihat suasana dan ruangan kerja di perusahaan tersebut.

Recruiter bertanya“Kapan bisa mulai kerja?”

Wah, kalau sampai perekrut menanyakan hal ini, artinya 80 persen kamu akan diterima bekerja di perusahaan tersebut. Peluang akan meningkat menjadi 98 persen jika perusahaan benar-benar urgently need posisi yang dibutuhkan.

Baca juga: Berikut 5 Pantangan Saat Interview Kerja

Diminta referensi kerja

Jika sudah sampai pada tahap ini, artinya kamu sudah mendekati kriteria yang diinginkan oleh perusahaan. Bisa dibilang, ini adalah tahap terakhir proses interview. Perekrut tidak ingin repot-repot kepoin referensi kerja kalau kamu dari awal memang sudah tidak menarik. Yang dilakukan saat memeriksa referensi kerja adalah menanyakan bagaimana kinerja atau kelakuan kamu di perusahaan yang dulu.

Pertanyaannya mulai spesifik

Di awal proses wawancara, biasanya interviewer menanyakan ke kamu hal-hal yang umum, seperti latar belakang pendidikan, pengalaman kerja, family background, dan skill yang kamu kuasai. Tanda-tanda pewawancara mulai tertarik sama kamu ketika dia mulai bertanya lebih spesifik terhadap jawaban yang kamu lontarkan.

Sekian artikel tentang tanda interview sukses. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Berikut 5 Alasan Tidak Pernah Dipanggil Interview Kerja


Editor: Theo Adi -

     

Komentar