icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Skill-set yang Harus Dimiliki oleh Blogger
Siker.id | 25 Apr 2022 07:00


Bagikan ke
Skill-set seorang blogger (siker)

siker.id - Blogger adalah orang yang bisa menjangkau audiens di seluruh dunia dengan rangkaian kata-kata yang menginspirasi. Ada jutaan blog online, dan blogger adalah orang yang mampu terhubung dengan ribuan orang setiap hari. Dengan kata lain, blogger adalah salah satu orang yang bisa berkomunikasi atau menyebarkan informasi secara cepat. Sebenarnya, tidak butuh keterampilan atau keahlian tertentu untuk menjadi blogger. Kalau kamu mampu membuat blog online, maka kamu adalah seorang blogger. Hanya saja, tidak semua orang mampu menulis rangkaian kata-kata yang menarik, persuasif, dan menginspirasi. Berikut skill yang harus dimiliki oleh seorang blogger adalah:

Baca juga: 4 Skill yang Harus Dikuasai Public Relation

Konten website

Blogger adalah orang yang menggunakan konten website untuk mempengaruhi atau menginspirasi pembaca agar melakukan tindakan tertentu. Entah itu berkomentar, membeli produk, mendaftar webinar, dan sebagainya. Di sini, peran blogger adalah membuat konten website yang unik secara berkala sesuai tema. Konten website yang dibuat blogger adalah jenis konten yang menarik atau bisa dibagikan di media sosial. Selain itu, skill lainnya yang perlu dimiliki blogger adalah posting blog, meriset kata kunci, serta membuat artikel yang SEO-friendly.

Menentukan topik

Semua orang mungkin bisa menulis, namun tidak semua orang bisa membuat tulisan yang mudah dibaca dengan topik yang menarik. Keahlian blogger adalah menentukan topik atau tema artikel yang akan dibuat. Ibaratnya, jika kita mengobrol, maka topik inilah yang akan dibahas. Untuk menentukan topik, peran blogger adalah meriset apa saja isu terkini di masyarakat, tren, maupun acara yang sedang populer. Contohnya, jika kamu sedang membuat blog dengan tema berkebun, maka topik yang bisa dibahas blogger adalah tips berkebun, cara membudidayakan bunga.

Baca juga: Ini Skill Wajib Dimiliki Jika Ingin Menjadi Pegawai Bank

Posting blog

Selanjutnya, skill-set lainnya yang perlu dimiliki blogger adalah posting blog. Setelah menulis artikel, selanjutnya unggah ke dalam konten manajemen blog. Bisa berupa teks, video, foto, atau infografis. Setiap CMS atau website memiliki fitur posting blog yang berbeda. Tetapi, secara umum fitur-fiturnya sama. Misalnya, terdapat kolom judul, isi konten, pengaturan tanggal tayang, nama penulis, heading, dan fitur-fitur lainnya.

Sekian artikel tentang skill yang perlu dimiliki seorang blogger. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Inilah Basic Skill Yang Harus Dimiliki Jurnalis


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

TAG :

Komentar