- 5 Hal Yang Perlu di Ingat Bagi Pelamar Fresh Graduate
- Yuk! Kenali Jenis Pekerjaan Freelance
- Rekomendasi ! Kota Terbaik untuk Pencarian Pekerjaan
- Yuk, Simak!Cara Membatalkan Undangan Wawancara
- Penting Bagi HRD ! Tips Memaksimalkan Wawancara Online
- Kamu Lulusan Komunikasi? Berikut Prospek Kerjanya!
- Bagi Pencari Kerja, Hindari 5 Kesalahan Ini !
- Begini Tantangan Fresh Graduate Tahun 2021
- Manfaat Bergabung di Komunitas Lowongan Kerja
- Bagaimana Prospek Kerja Lulusan Hukum?
siker.id - Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mendidik dan menghasilkan sarjana Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang siap menjadi guru bahasa Indonesia di jenjang pendidikan SMP dan SMA, guru bahasa Indonesia bagi penutur asing, peneliti, praktisi, dan penulis atau penyunting buku bidang Bahasa dan Sastra Indonesia.
Kamu akan mempelajari sastra, bahasa dan budaya Indonesia secara komprehensif. Di masa perkuliahannya kamu akan banyak mempelajari Kesusastraan Linguistik Sintaksi dan lain sebagainya. Tidak hanya pandai dalam perkembangan linguistik, sarjana lulusan mata kuliah ini juga dapat menganalisis bahasa dan sastra Indonesia dengan baik. Mereka dapat dengan fasih menerapkan banyak teori sastra Indonesia dalam praktek sehari-hari baik itu secara lisan maupun tulisan.
Pelajaran Jurusan ini juga cukup beraneka ragam. Tidak hanya berfokus pada bahasa Indonesia saja, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia juga mengajarkanmu tentang penelitian budaya, corak dan dinamika kehidupan bangsa Indonesia, serta filsafat dan pemikiran modern bangsa.
Baca juga: Berikut Peluang Kerja Lulusan Arkeologi
Berikut ini prospek kerja lulusan PBSI.
1. Penulis Novel Atau Cerpen Sastra
Peluang kerja pertama yang dapat dilakukan oleh lulusan sastra Indonesia adalah menjadi seorang penulis novel atau cerpen sastra. Jika Kamu yang suka menulis dan membaca novel sastra ada baiknya masuk jurusan ini agar kelak menjadi seorang penulis novel.
2. Wartawan atau Jurnalis
Jurnalis itu keren ya. Nulis berita atau bikin liputan yang dibaca banyak orang. Apalagi kalau jadi reporter yang bisa nampang di televisi. Sebutan kerennya itu kuli tinta. Kalau sekarang mungkin lebih cocok disebut kuli kuota karena harus sering mengunggah tulisan dan/atau gambar yang menghabiskan kuota.
Lulusan PBSI terbuka banget peluangnya buat jadi jurnalis. Dengan banyaknya media massa, peluang menjadi jurnalis terbuka luas. Menjadi jurnalis itu juga enak, bisa tahu kabar terbaru karena jurnalis adalah orang pertama yang meliputnya. Jurnalis juga bisa memasuki area yang tidak sembarang orang bisa masuk misalnya gedung DPR/MPR.
Dalam suatu event, orang kebanyakan akan dihalau petugas keamanan agar menjauh, tapi kalau jurnalis dengan kamera SLR yang dikalungkandi leher, bakal bebas keluar masuk.
3. Tenaga Pendidik: Guru dan Dosen
Punya illmu itu harus diajarkan, begitu kan kata guru ngaji kita dulu. Makanya, kalau sudah lulus dari PBSI mestinya mengajarkan ilmu yang didapatkan selama kuliah, syukur-syukur dibayar. Ya jadi guru atau dosen, kan.
Bahasa Indonesia memang pelajaran yang “sepele” dan sering diremehkan, dianggap pelajaran mudah yang cuma mengeja “Ini ibu Budi.” Tapi, nyatanya di semua jenjang sekolah ada pelajaran Bahasa Indonesia. Bahkan, di perguruan tinggi, setiap program studi ada mata kuliah Bahasa Indonesia. Lha, hebat to!
Makanya, lulusan PBSI sangat prospek kerja menjadi guru atau dosen. Bakalan banyak sekolah yang membutuhkan guru Bahasa Indonesia. Di luar negeri ada juga beberapa sekolah dan perguruan tinggi yang memuat pelajaran Bahasa Indonesia. Jadi ada kesempatan menjadi guru Bahasa Indonesia di luar negeri.
Baca juga: Apa Saja Prospek Kerja Lulusan Agroteknologi
4. Leksikografer
Prospek kerja berikutnya dari jurusan sastra Indonesia adalah sebagai Leksikografer. Profesi ini bekerja mengedit dan menulis Kamus-Kamus besar. Adapun gajinya yaitu berkisar 3 juta rupiah.
5. Pembicara dan Motivator
Salah satu keterampilan berbahasa yang diajarkan saat kuliah di PBSI adalah berbicara. Tentu bukan sembarang berbicara. Bahasa kerennya public speaking, yaitu keterampilan berbicara di depan umum. Dengan keterampilan tersebut, kamu bisa menjadi pembicara atau motivator.
Sekarang ini kan banyak orang galau karena mikirin utang, mikirin pekerjaan, mikirin mantan. Mereka butuh motivasi dengan kata-kata yang bisa membangkitkan semangat. Semboyan para motivator itu kan: galaumu adalah ladang rezekiku.
Ada banyak prospek kerja lulusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Gimana, tertarik kuliah di PBSI?
Sekian artikel tentang prospek kerja lulusan sastra indonesia. Bila menyukai artikel ini bisa anda bagikan.Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih
Baca juga: Prospek Pekerjaan Prodi Pendidikan Pariwisata, Selengkapnya
Komentar
- 5 Hal Yang Perlu di Ingat Bagi Pelamar Fresh Graduate
- Yuk! Kenali Jenis Pekerjaan Freelance
- Rekomendasi ! Kota Terbaik untuk Pencarian Pekerjaan
- Yuk, Simak!Cara Membatalkan Undangan Wawancara
- Penting Bagi HRD ! Tips Memaksimalkan Wawancara Online
- Kamu Lulusan Komunikasi? Berikut Prospek Kerjanya!
- Bagi Pencari Kerja, Hindari 5 Kesalahan Ini !
- Begini Tantangan Fresh Graduate Tahun 2021
- Manfaat Bergabung di Komunitas Lowongan Kerja
- Bagaimana Prospek Kerja Lulusan Hukum?