icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Tips Menghadapi Rekan Kerja Suka Utang
Siker.id | 31 May 2022 17:00


Bagikan ke
Ilustrasi gambar (freepik/siker.id)

siker.id - Pernahkah kamu menemui orang-orang yang membutuhkan bantuan perihal uang? Biasanya ini disebut hutang. Terkadang wajar sesekali meminta bantuan hutang uang karena adanya pengeluaran tidak terencana (mendadak) yang tidak semua orang tahu akan hal itu.

Lalu bagaimana jika ada rekan kerja yang meminjam uang? Bahkan dalam porsi "sering". Berikut ini beberapa tips untuk menghadapinya.

Baca juga : 3 Akibat Buruk jika Ikutan Teman Bekerja

1. Tuntut dia untuk berkomitmen agar mengembalikan uang tepat waktu

Kamu perlu menunjukkan bahwa hutang merupakan sebuah tanggung jawab. Jika hal tersebut ditekankan kepadanya, dia pasti akan menganggapmu sebagai orang yang tegas. Terlebih lagi perihal pembayaran utang.

Maka dari itu mulai sekarang, cobalah untuk tunjukkan sikap tegas kepadanya agar dia menjadi segan terhadapmu. Bukan perkara berapa banyaknya uang yang dipinjamkan, tetapi ini menyangkut komitmen dia dalam menjalankan tanggung jawabnya.

Baca juga : 3 Cara Membangun Sebuah Koneksi dengan Rekan Kerja

2. Ketika menagih utang, cobalah bersikap tegas

Bersikap tegas merupakan sebuah cara yang sangat efektif agar uangmu kembali. Terkadang, seseorang yang memiliki utang itu cenderung banyak beralasan ketika sedang ditagih dan menunda-nunda bayar hutangnya.

Jangan pernah ragu untuk bersikap tegas, sebab kamu memiliki hak dalam menagih sebuah tanggung jawab. Dengan melakukan hal semacam itu, dia pasti akan segan terhadapmu sehingga uangmu bakal kembali secara mudah.

3. Jangan menjadi pribadi yang gak enakan karena kamu akan dimanfaatkan

Biasanya seseorang yang sering dibantu akan merasa terlalu nyaman. Hal itu pun akan memunculkan pikiran-pikiran untuk memanfaatkanmu sebab sikap baik yang kamu miliki. Meskipun dia adalah seorang teman, namun kamu perlu hati-hati karena tidak ada yang tahu isi hati seseorang.

Nah, itulah dia beberapa cara menghadapi rekan kerjamu jika suka utang atau meminjam uang kepadamu, semoga artikel ini membantu.

Sekian, jika ada kritik dan saran silahkan tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga : 3 Cara Menghadapi Rekan Kerja Yang Baperan


Editor: Maya Indra Purnamasari -

     

Komentar