icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Kesalahan Penyebab Karir Jalan Ditempat
Siker.id | 06 Jun 2022 14:30


Bagikan ke
Penyebab karir jalan ditempat (siker)

siker.id - Kalau bicara tentang karier, siapa yang gak mau sukses dalam perjalanan kariernya? Semua orang pasti mau, bahkan menargetkan hal itu dalam hidup mereka. Namun, terlepas dari itu, apa yang terjadi di dunia kerja tak selamanya sesuai harapan. Tak jarang ada yang kariernya stuck di situ-situ saja. Kebanyakan orang menyalahkan peluang kecil yang mengakibatkan karier mereka stuck. Namun, tahukah kamu bahwa hal itu juga bisa disebabkan oleh kesalahanmu sendiri? Berikut ulasannya!

Baca juga: 3 Cara Membangun Mindset untuk Kemajuan Karir

Terlalu sombong hingga durhaka pada orangtua

Percaya atau tidak, kesenangan hidup yang kamu miliki dan jalani saat ini bisa jadi merupakan buah dari doa orangtua. Maka dari itu, kalau kamu durhaka dan merasa angkuh dengan kariermu yang sekarang pada orangtua, bisa-bisa malah stuck. Bisa dikatakan orangtua adalah support system dalam hidup. Tanpa mereka, dirimu akan kesulitan mendapat keberkahan dalam hidup. Apalagi kalau sampai merendahkan dan membuat orangtuamu sakit hati.

Terlalu loyal sampai gak sadar terjebak zona nyaman

Loyal dan berdedikasi pada pekerjaan tentu boleh-boleh saja, tapi perlu diingat juga kalau hal itu dapat menjadi salah satu kesalahan yang membuat kariermu stuck. Terlalu loyal dirimu jadi tidak sadar kalau ternyata terjebak dalam zona nyaman. Sudah sangat menguasai satu bidang dan merasa betah dengan itu, bahkan mungkin sampai menolak ajakan dan peluang kerja di bidang lain hanya gara-gara keloyalanmu. Inilah yang bahaya dan membuat kariermu gak maju, alias susah berkembang, kalau kamu gak mau mencoba hal baru.

Baca juga: 4 Karakteristik Profesional yang Jadi Kunci Karir

Mengabaikan saran senior saat ada peluang meningkatkan karier

Kesalahan terakhir yang juga membuat kariermu jadi stuck ialah sering mengabaikan saran senior. Apalagi kalau saran dari senior yang menyangkut peluang dan kesempatan untuk meningkatkan jenjang karier tapi malah kamu tolak mentah-mentah. Gak semua senior itu jahat dan berniat menjatuhkanmu. Salah banget kalau kamu tidak mendengarkan dan mempertimbangkan saran senior jika itu tentang kemajuan karier. Sebab, bisa jadi mereka berniat membantu dan berbagi tips berdasarkan pengalamannya.

Sekian artikel tentang kesalahan yang membuat karirmu jalan ditempat. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: 3 Daftar Resolusi Karir yang Efektif di Pertengahan Tahun


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar