icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
3 Kesalahan Fatal saat Menawarkan Produk
Siker.id | 14 Jun 2022 07:00


Bagikan ke
Kesalahan dalam menawarkan produk (siker)

siker.id - Bekerja sebagai bagian dari tim penjualan memang penuh tantangan. Kamu menjadi ujung tombak perusahaan yang memercayakan pemasaran produknya padamu. Pastinya, selalu ada target yang harus kamu capai. Bila target berhasil dipenuhi, biasanya kamu memperoleh banyak bonus. Sebaliknya apabila gagal, penghasilanmu dapat langsung berkurang. Meski begitu, jangan sembarangan ketika menawarkan produk pada calon pembeli. Berikut 3 kesalahan yang sering terjadi dalam menawarkan produk.

Baca juga: 5 Media Sosial Terbaik Untuk Promosi Bisnis

Kurang menguasai detail produk

Bila kamu tidak hafal di luar kepala tentang detail produk yang ditawarkan, dirimu bakal kesulitan menjelaskannya pada para calon pembeli. Makin repot lagi jika kamu sampai tidak mampu menjawab pertanyaan mereka. Ini tentunya mengurangi ketertarikan mereka terhadap produkmu. Bahkan mereka dapat merasa tak percaya pada setiap perkataanmu. Kamu kudu mempelajari dulu setiap produk yang hendak dipromosikan.

Mejelekkan produk lain yang serupa

Banyaknya produk lain yang sejenis dengan produkmu jangan menjebakmu buat menjatuhkannya. Sudah semestinya untuk kamu menyebutkan keunggulan-keunggulan produk yang ditawarkan. Namun hati-hati, menjelek-jelekkan produk lain malah bisa bikin calon pembeli ilfil. Apalagi apabila ia pernah menggunakan produk tersebut dan merasa perkataanmu tidak benar.

Baca juga: 3 Hal yang Perlu Dilakukan setelah Mendapat Promosi Jabatan

Tidak menyiapkan cara pembayaran yang fleksibel

Walau kamu hanya ditugaskan untuk menjaring pembeli, jangan abaikan soal cara pembayaran yang disediakan kantormu. Sebagai orang yang bertemu langsung dengan para calon pembeli, kamu pasti tahu cara pembayaran seperti apa saja yang mereka inginkan. Jika ada cara pembayaran yang diinginkan calon pembeli tetapi saat ini belum tersedia di kantormu, lekaslah berkomunikasi dengan orang-orang yang memiliki kewenangan untuk memutuskannya. Sebab makin banyak pilihan cara pembayaran yang disediakan, makin mudah juga buat calon pembeli.

Sekian artikel tentang kesalahan-kesalahan dalam menawarkan produk. Bila menyukai artikel ini bisa dibagikan pada banyak orang. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: 3 Tanda Belum Layak Dapat Promosi Jabatan


Reporter: Theo Adi
Editor: -

     

Komentar