icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Apa itu PPIC? Begini penjelasannya!
Siker.id | 10 Oct 2022 16:17


Bagikan ke
PPIC (Siker)

siker.id – Pernahkah kalian mendengar istilah PPIC? Apa itu PPIC? Nah, PPIC sendiri merupakan singkatan dari Production Planning and Inventory Control.

Pada bidang usaha industri seperti manufaktur dan jenis industri lainnya, istilah PPIC ini sering muncul. PPIC berkaitan juga dengan posisi atau jabatan di suatu perusahaan yang berhubungan dengan proses produksi.

Proses PPIC selalu ada dan dijalankan dalam setiap kegiatan produksi mulai dari proses controlling hingga persiapan bahan baku produksi untuk diolah menjadi barang siap jual.

Selain fungsi controlling, PPIC juga memegang peran penting dalam merencanakan seluruh rangkaian proses produksi agar berjalan sesuai dengan target yang diharapkan.

Nah, apakah kamu tertarik menjadi seorang staf PPIC? Bila kamu tertarik, ada baiknya mengetahui manfaat dari adanya PPIC ini. Berikut penjelasannya!

Baca Juga: Apa itu Pekerjaan Manajer Produksi? Begini penjelasannya!

Manfaat PPIC

Memantau Kinerja Mesin Produksi

Manfaat pertama dari bidang pekerjaan ini adalah memantau kinerja mesin produksi. Ya, PPIC tidak hanya bertanggungjawab untuk merencanakan produksi suatu barang, namun juga memantau kinerjanya dari awal sampai akhir. Dalam hal ini, kinerja mesin produksi juga tidak lepas dari pantauan.

Staf PPIC yang turun langsung ke ruang produksi bisa mengetahui kinerja mesin atau alat mana yang bermasalah. Misalnya karena alat atau mesin yang digunakan rusak sehingga perlu dijadwalkan untuk perbaikan.

Staf Production Planning and Inventory Control juga dapat menjadwalkan pemeliharaan dan pembersihan rutin untuk sumber daya yang berkinerja buruk. Jadi, produktivitas perusahaan tetap terjaga.

Baca Juga: 3 Aspek Manajemen Produksi

Mengurangi Biaya Inventaris

Manfaat selanjutnya dari adanya PPIC ini adalah untuk mengurangi biaya inventaris. Perusahaan tidak perlu mengeluarkan banyak budget untuk proses inventaris yang tidak diperlukan.

Sebab, departemen PPIC akan bekerja sama dengan bagian penjualan untuk menentukan perkiraan permintaan dan persediaan produk.

Mengurangi Biaya Tenaga Kerja

Manfaat berikutnya adalah mengurangi biaya tenaga kerja. Tak hanya dapat mengurangi biaya inventaris, saat perusahaan mampu menjalankan proses produksi yang efektif, maka juga dapat menghemat biaya untuk tenaga kerja.

Dengan mampu mengoptimalkan produktivitas dalam proses produksi, tentu dapat memaksimalkan pekerja sehingga mereka tidak perlu bekerja lembur.

Nah, itu tadi artikel mengenai PPIC yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: Berikut Tugas dan Jenjang Karir Teknisi Produksi


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

TAG :

Komentar