icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Berikut Strategi Jitu Mencari Lowongan Kerja
Siker.id | 26 Nov 2021 14:45


Bagikan ke
Mencari lowongan kerja ternyata membutuhkan strategi yang tepat agar bisa mendapatkan sesuai yang diharapkan. (siker)

siker.id - Tidak dapat disangkal lagi, mencari lowongan pekerjaan benar-benar melelahkan dan semakin Anda tua, semakin sulit untuk menemukan pekerjaan yang sesuai keinginan. Apakah Anda saat ini hanya merasa berdiri di tempat yang sama dan tidak tahu harus melakukan apa? Terkadang di titik tersebut, Anda perlu mengambil sedikit langkah mundur dan memikirkan strategi sebelum mencari pekerjaan kembali. Menemukan lowongan pekerjaan adalah tentang menjual diri kepada calon perekrut, mengapa mereka harus memilih Anda dibandingkan pelamar lain. Pertimbangkan tentang bagaimana Anda dapat menonjol dibandingkan pelamar-pelamar lainnya. Berikut ini tips cara mengatur strategi sebelum melakukan pencarian kerja!

Baca juga: Manfaat Bergabung di Komunitas Lowongan Kerja

1. Ketahui Perusahaan Impian Kita Dulu

Strategi pertama dalam pencarian kerja adalah mencari tahu perusahaan impian yang kita inginkan. Secara tidak langsung kita sedang mempersiapkan diri agar pantas terpilih di perusahaan tersebut. Perlu kita ingat juga bahwa pastinya ada ratusan orang yang ingin terpilih menjadi karyawan di perusahaan tersebut. Untuk memenangkan persaingan yang super ketat ini, kita perlu mencari tahu seluk beluk perusahaan terutama tentang budaya kerja di perusahaan tersebut, serta karakteristik karyawan idaman yang mereka harapkan.

2. Gunakan Platform Pencarian Kerja yang Tepat

Selanjutnya Anda mencari kerja dari platform pencarian kerja yang tepat. Apakah rekan-rekan pembaca masih ada yang mencari lowongan pekerjaan di koran? Mungkin cara efektif yang lebih sering digunakan pada era modern ini adalah mencari kerja melalui platform online. Jika Anda melakukan pencarian kerja secara online, maka hal yang perlu dipastikan adalah kita telah menggunakan kata kunci atau keywords yang sesuai dengan minat profesi dan lokasi kerja yang kita inginkan.

3. Mencoba Online Networking

Langkah strategi selanjutnya pertimbangkan untuk terhubung ke online network khusus profesional seperti salah satu situs professional networking yaitu LinkedIn. Kamu mungkin berpikir ini langkah yang terlalu cepat jika kamu masih berada di bangku kuliah, tetapi sebenarnya pencari pekerja yang memiliki profil Linkedin yang lengkap memiliki nilai lebih di mata perekrut. Selain itu, membuat profil Linkedin sebelum lulus membantumu mengetahui apa yang terjadi di pasar kerja sehingga nantinya individu sudah menyiapkan sesuatu yang dibutuhkan pencari kerja setelah lulus.

Baca juga: Wawancara Kerja Lewat Telepon? Ini Tipsnya

4. Berbicara ke Kerabat Terdekat

Rekomendasi pegawai adalah salah satu cara efektif dan populer untuk mencari lowongan pekerjaan yang sesuai dengan minat. Hal ini dikarenakan perusahaan cenderung mempekerjakan seseorang yang dapat kinerjanya dijamin oleh pegawai mereka sendiri. Kamu yang sedang mencari pekerjaan bisa menggunakan strategi ini dengan bertanya ke teman atau keluarga yang bekerja di industri yang ingin kamu jelajahi. Pendekatan ini sering kali membuat kamu mendapatkan informasi lowongan kerja sebelum diketahui publik.

5. Buat Media Sosial Kita Jadi Profesional

Tidak ada salahnya sih untuk seru-seruan di akun media sosial kita, namun Anda perlu memerhatikan kata-kata yang kita gunakan dan foto-foto yang Anda unggah di sana. Perlu ingat bahwa perkembangan teknologi telah mempermudah banyak orang untuk menyimpan rekam jejak digital. Oleh karena itu, Anda perlu mempercantik akun media sosial agar terlihat lebih profesional dan menarik perhatian para perekrut.

6. Cari Perusahaan yang Memerlukan Karyawan Secepatnya

Apabila Anda merasa ok-ok saja untuk tidak bekerja di perusahaan impian, dengan kata lain “yang penting kerja deh, biar ada pengalaman kerja terlebih dahulu”. Strategi ini sangat cocok untuk rekan-rekan terapkan. Kami menyarankan agar Anda mencari tahu perusahaan yang sedang sangat memerlukan tenaga kerja. Sehingga, peluang rekan pembaca untuk mendapatkan pekerjaan akan semakin tinggi.

7. Berhenti Terus Mencari di Job Listing

Terkadang berkutat di job listing bukanlah cara terbaik untuk mendapatkan pekerjaan. Berfokuslah pada perusahaan tertentu alih-alih mencari satu per satu lowongan kerja dapat menguntungkan pencari kerja, karena ketika kamu berada di tahap pelamaran, sejak awal kamu sudah memiliki minat pada perusahaan tersebut. Ini akan menjadi keunggulan bagi kamu di tahap wawancara karena kamu memiliki alasan yang kuat untuk melamar dibandingkan hanya sekadar mengajukan lamaran karena ada lowongan kerja yang buka.

8. Perluas Pencarian

Berkat teknologi, pasar kerja terus berkembang sedemikian rupa sehingga melahirkan banyak lowongan pekerjaan baru di luar sana yang mungkin belum kamu dengar sebelumnya, dan mungkin banyak manajer hebat di luar sana yang tidak mengetahui jabatan pekerjaan tersebut. Memilih jalur karir yang tidak terlalu tradisional memberikan peluang lebih besar bagi kamu untuk direkrut karena biasanya lowongan pekerjaan yang tidak umum lebih sedikit persaingannya. Mulai sekarang pertimbangkan untuk memperluas pencarian untuk menemukan lebih banyak peluang yang tidak diketahui pencari kerja lainnya.

Sekian artikel tentang strategi mencari lowongan kerja. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Penting Bagi HRD ! Tips Memaksimalkan Wawancara Online


Editor: Theo Adi -

     

Komentar