icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Ingin Jadi Seorang iOS Developer? Pahami 3 Hal Ini!
Siker.id | 23 Nov 2022 11:05


Bagikan ke
iOS developer (siker)

siker.id – Apakah kamu tertarik menjadi seorang developer dan memiliki minat yang tinggi dalam bidang IT?

Bila begitu kamu bisa merintis karirmu menjadi seorang iOS developer, lho, sobat siker.

Sebenarnya, apa itu iOS developer dan bagaimana pekerjaannya?

Seperti dilansir dari Toptal, iOS developer adalah pengembang khusus sistem operasi iOS yang bertanggung jawab untuk mengembangkan aplikasi dari produk perangkat seluler Apple.

Selain itu, seorang iOS developer harus mempunyai pemahaman yang kuat mengenai sistem operasi iOS dan cara kerjanya di berbagai device keluaran Apple seperti iPhone, iPad, Apple Watch, dan Apple TV.

Untuk itu, seorang iOS developer diharuskan memiliki pemahaman yang kuat mengenai pola dan praktik seputar pemrograman dan sistem operasi iOS secara mendalam.

Nah, kamu sendiri apakah tertarik menjadi seorang iOS Developer? Sebaiknya kamu pahami beberapa tugas dan skill seorang iOS Developer ini dulu, ya, sobat siker!

Baca Juga: Begini 4 Skill Wajib Seorang Android Developer!

Tugas Seorang iOS Developer

Dilansir dari laman ekrut, berikut beberapa tugas dan tanggung jawab seorang iOS developer antara lain:

• Dapat mengintegrasikan aplikasi seluler dengan layanan jejaring seperti RESTful

• Membuat design dengan UI/UX yang baik dan sejalan dengan coding yang telah dibuat

• Mampu bekerja sama dengan UX designer dan tim pengembang lainnya untuk menemukan solusi secara sinergis dari permasalahan terkait pengembangan aplikasi

• Bisa memastikan kinerja, kualitas, dan daya tanggap aplikasi

• Dapat berkolaborasi dengan tim untuk menentukan, mendesain, dan mengembangkan fitur baru

• Mampu mengidentifikasi dan memperbaiki permasalahan seperti bug pada aplikasi

• Memiliki daya analisis tinggi dalam proses testing dan evaluasi aplikasi

• Membuat coding yang efisien dan aman sesuai sesuai bahasa pemrograman yang dibutuhkan

• Dapat merancang dan membangun aplikasi untuk platform atau perangkat berbasis iOS

• Mampu menjaga kualitas kode hingga otomatisasi teknis

• Membuat testing sebelum aplikasi dilepas ke publik

Baca Juga: Ingin Jadi Seorang Web Developer? Pahami 5 Hal Ini!

Skill Seorang iOS Developer

Bila kamu memang tertarik meniti karir di bidang ini, kamu bisa mempelajari beberapa keterampilan. Seperti dikutip dari laman Glints, berikut skill yang perlu dikuasai seorang iOS developer:

1. Spatial reasoning

Skill pertama yang bisa kamu kuasai sebagai seorang iOS developer adalah spatial reasoning.

Dalam pekerjaannya, kamu akan dituntut untuk dapat berpikir dalam bentuk tiga dimensi dan memvisualisasikan relasi spasial dengan sebuah objek.

Dengan kata lain, saat developer merancang interface seperti iPhone, iWatch atau Apple TV seorang developer sudah harus tahu apa yang diinginkan oleh para user.

2. Selalu mengikuti tren UI/UX

Skill kedua adalah harus selalu update dengan tren UI/UX.

Sebagai seorang apple developer, kamu harus update dengan UI/UX terbaru untuk diimplementasikan ke setiap aplikasi yang dibuat.

Tujuannya adalah agar aplikasi atau software selalu terlihat baru dan bisa meningkatkan user experience.

3. Menguasai bahasa pemrograman

Sebagai seorang iOS developer, kamu juga harus menguasai kemampuan bahasa pemrograman yakni, Swift.

Secara khusus, Swift menjadi bahasa pemrograman yang harus kamu kuasai jika ingin menjadi iOS Developer.

Swift merupakan suatu bahasa pemrograman yang dibuat oleh Apple yang berfungsi untuk mengembangkan aplikasi mereka.

Selain itu, kamu juga harus menguasai beberapa bahasa pemrograman, tools, dan software lainnya, seperti:

• Objective-C Interoperability

• Xcode IDE;

• APIs (Cocoa Touch dan UIKit)

• Metal atau OpenGL

• Git

• Core Data framework

• Basic syntax

• Control Flow (If and Switch Statements)

• Classes, inheritance & initialization

Nah, itu tadi artikel mengenai iOS Developer yang dapat kamu pelajari. Jangan lupa like, share, dan komen jika dirasa bermanfaat ya, sobat siker!

Baca Juga: Begini 4 Pekerjaan & Skill Seorang Apps Developer!


Reporter: Fauzan Nur Rochman
Editor: -

     

TAG :

Komentar