siker.id - Jika memiliki waktu luang, isilah dengan hal bermanfaat yang dapat menunjang keterampilan. Daripada waktu luangmu diisi dengan scroll tiktok atau Instagram, cobalah untuk bermain game yang dapat mengasah otakmu. Meskipun bermain game erat kaitannya dengan kecanduan atau menghasilkan dopamine yang berlebih, ternyata bermain game juga dapat meningkatkan kreativitas, logika dan skill problem solving apabila dimainkan dengan sewajarnya saja. Berikut rekomendasi game bermanfaat yang bisa mengasah otak:
Baca juga: Produktif Malah Jadi Toxic? Kok Bisa?
1. Worlde/Katla
Untuk memainkan game ini, kamu bisa membuka situs The New York Times dengan link: nytimes.com/games/wordle. Lalu sebuah kotak akan muncul di halaman web. Kotak tersebut memiliki 6 baris yang terdiri dari 5 kotak yang mewakili setiap huruf. Pada baris pertama pemain harus menebak kata 5 huruf secara acak. Permainan kemudian akan memunculkan warna setelah kamu klik "Enter". Ingat, kata yang ditulis harus berbahasa Inggris. Huruf akan berwarna hijau jika tebakan benar dan berada di tempat yang benar. Huruf akan berwarna kuning yang menunjukkan kata yang kamu tulis benar, namun di baris yang salah. Sementara warna abu-abu adalah kata yang salah dan di tempat yang salah pula. Setiap pemain hanya memiliki 6 kali kesempatan untuk menebak kata dan posisi tempat yang benar.
2. Brain It On!
Game ini bisa didownload gratis melalui app store. Permainan ini cukup simple namun sangat menantang. Cara bermainnya hanya dengan menggambar suatu garis atau objek untuk menyelesaikan misi yang sudah ditentukan. Semakin lama akan semakin sulit dan gambar yang kita buat tidak boleh asal. Game ini akan melatih kemampuan problem solvingmu
Baca juga: Pentingnya Memiliki Skill Teamwork
3. Brain dots
Game ini bisa didownload gratis melalui app store. Permainan ini juga cukup simple yaitu menggambar suatu jalur untuk mempertemukan dua bola. Namun, semakin lama akan semakin sulit dan membutuhkan kreativitas serta logika. Game ini juga bisa menambah kemampuan problem solvingmu.
4. Dumb Ways to Draw
Game ini bisa didownload gratis melalui app store. Permainan ini juga menggunakan skill kreativitas dan logika kita dengan cara menggambar. Permainan ini mengharuskan kita mengantarkan bean ke tujuannya dan menjauhkannya dari bahaya. Game ini juga bisa menambah kemampuan problem solving dan kreativitasmu.
Selain seru, bermain game juga memiliki manfaat namun jika kamu bemain secara jujur dan tidak menggunakan cheat. Bermain game juga dilakukan sewajarnya saja dan jangan berlebihan hingga lupa waktu.
Sekian artikel mengenai rekomendasi game bermanfaat yang bisa mengasah otak. Semoga bermanfaat!
Baca juga: 5 Tips Berani Berkata Tidak!