icon Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp
Berikut Tips Menjadi Seorang HRD Profesional
Siker.id | 14 Jan 2022 13:30


Bagikan ke
Tips menjadi seorang HRD profesional. (siker)

siker.id - Sebuah perusahaan tentunya membutuhkan seorang HRD profesional untuk membantu dalam mengembangkan kualitas karyawannya. Tetapi dalam praktiknya, divisi HRD perusahaan masih belum melakukan tugasnya secara maksimal. Maka dari itulah ada baiknya Anda belajar bagaimana cara menjadi HRD yang profesional. Lalu, bagaimana cara menjadi HRD yang profesional? Berikut tips untuk bisa menjadi seorang hrd yang professional.

Baca juga: Ini Perbedaan HRD dan Personalia, Simak Selengkapnya

1. Perluas koneksimu dengan media sosial

Menjadi seorang HRD membutuhkan kemampuan untuk menciptakan banyak koneksi dengan kandidat-kandidat potensial untuk perusahaan. Media sosial seperti Facebook dan LinkedIn dapat memenuhi kebutuhan koneksi seperti itu dengan cara yang mudah. Menggunakan media sosial sebagai sebuah cara untuk menumbuhkan koneksi profesional mampu memberikan referensi kandidat yang lebih luas. Selain itu, hal ini juga membantu untuk menjangkau kontak para profesional hingga orang-orang berpengaruh.

2. Miliki pandangan futuristik

Ketahuilah apa yang ingin Anda capai sebagai HRD, dan mengapa hal tersebut diperlukan. Jangan menunggu sampai perusahaan mendikte apa yang harus Anda capai sebagai HRD. Banyak sekali contoh yang tersedia dan sedikit riset akan membuatmu mengetahu pilihan apa saja yang tersedia bagi masa depanmu. Jadi, jangan mudah puas, selalu rencanakan apa yang perlu Anda capai di masa depan.

3. Lakukan pendekatan komunikasi yang positif dengan karyawan lain

Seorang HRD harus mampu mendekatkan diri dan berkomunikasi rutin dengan karyawannya pada setiap saat. Menjadi seorang HRD tidak hanya perlu berkomunikasi dengan karyawan ketika mereka terlibat masalah atau perubahan, namun juga pada saat biasa untuk saling menjaga keakraban. Dengan menjaga pendekatan komunikasi yang positif, HRD akan lebih mudah untuk mengetahu isu apa yang sedang karyawan hadapi dan bagaimana cara menanganinya. Hal tersebut akan sangat mampu membantumu menjalani pekerjaan sebagai seorang HRD dengan baik.

Baca juga: Gunakan Bahasa Tubuh Ini saat Interview Kerja dengan HRD

4. Mengetahui Gambaran Perusahaan

Pengetahuan dasar yang harus dimiliki oleh HRD profesional adalah mengetahui gambaran umum dan khusus tentang perusahaan. Karena Anda menjadi orang pertama yang akan menginformasikan segala hal tentang perusahaan saat melakukan rekrutmen. HRD juga bertugas untuk mengarahkan karyawan kepada tujuan perusahaan. Maka dari itu, pengetahuan tentang tujuan, visi dan misi perusahaan harus dimengerti oleh HRD.

5. Mulailah dari Posisi Terbawah

Untuk menjadi HRD yang profesional tentu saja tidak bisa segera terwujud dan harus melalui beberapa tahap. Salah satunya adalah dengan memulai karir pada posisi terbawah pada HRD. Saat memulai posisi dari yang paling bawah, Anda akan mendapatkan banyak pengalaman dan juga pelajaran yang bisa diambil. Dengan begitu ketika Anda ingin dipromosikan menjadi HRD profesional, Anda sudah siap dan memiliki wawasan yang cukup.

Sekian artikel tentang tips menjadi seorang hrd profesional. Bila menyukai artikel ini bisa Anda bagikan. Jika ada kritik dan saran bisa tulis pada kolom komentar. Terima kasih.

Baca juga: Penting Bagi HRD ! Tips Memaksimalkan Wawancara Online


Reporter: Azzachra Rara
Editor: -

     

TAG :

Komentar